Header Ads

Intel Core M - Processor Baru Yang Dijanjikan Hadir Oktober 2014


KENTUNGWEB - Di ajang gelaran IFA 2014 di Berlin, Jerman (5/9) lalu, Intel memperkenalkan prosesor terbarunya, Intel Core M yang di desain khusus untuk beberapa produsen teknologi yang memproduksi perangkat generasi 2 in 1. Dan Intel menjanjikan perangkat yang menggunakan prosesor mobile itu akan tersedia di pasaran mulai Oktober tahun ini.

Core M sendiri merupakan bagian dari keluarga prosesor baru bernama Broadwell yang diproduksi menggunakan teknologi fabrikasi 14nm yang dijanjikan lebih hemat daya dibandingkan dengan prosesor Haswell yang merupakan generasi sebelumnya. "Prosesor Core M yang menggunakan teknologi 14nm bakal tersedia di beberapa merek perangkat 2 in 1," kata Kirk Skaugen, Senior Vice President and General Manager PC Client Group Intel, pada acara Intel Developer Forum 2014 di San Francisco, AS, Selasa (9/9/2014).

Prosesor terbaru milik Intel ini menghadirkan perpaduan optimal dari mobilitas dan performa yang tinggi, prosesor terbaru Intel ini dibuat untuk kinerja yang luar biasa dalam perangkat tertipis ultra-mobile tanpa kipas. Prosesor Intel Core M bisa memperkuat perangkat razor-thin dengan performa setingkat Intel Core yang memberikan daya tahan 2 kali lebih lama jika dibandingkan dengan perangkat laptop berusia empat tahun.

Ada delapan model perangkat "2 in 1" yang pertama mengusung prosesor Core M: Acer Aspire Switch 12, Asus Transformer Book T300FA, Asus Transformer T300 Chi, Asus Zenbook UX305, Dell Latitude 13 7000, Hp Envy X2, Lenovo Thinkpad Helix, dan Wistron N-Midas.

Semua perangkat tablet yang bisa berubah menjadi laptop tersebut akan menggunakan salah satu dari dua versi Core M yang saat ini sudah tersedia, yakni versi Core M 5Y10 atau 5Y10a dengan kecepatan yang mampu menembus clock 2 GHz dan versi Core M 5Y70 yang akan memiliki kinerja yang jauh lebih tinggi jika dibandingkan generasi sebelumnya, bahkan rencananya prosesor ini akan dibekali dengan kecepatan 2,6 GHz dan bahkan lebih.


Jika dibandingkan dengan generasi terdahulunya, prosesor Intel Core M mampu mengeluarkan panas 60 persen lebih rendah dan 50 persen lebih kecil pada daya 4,5 watt.

Dengan berbekal fitur tersebut, memungkinkan OEM berdesain ramping, sistem tanpa kipas kurang dari 9mm, lebih tipis dari baterai AAA dan laptop ramping pada umumnya. Saat ini sudah tersedia lebih dari 20 prosesor berbasis Intel Core M OEM dalam tahap pengembangan. Sistem pertama berbasis prosesor Intel Core M akan tersedia pada musim liburan Desember 2014.

Beberapa produsen yang dinyatakan menggunakan prosesor Intel ini adalah Acer, ASUS, Dell, Hp, Lenovo dan Toshiba.

Tidak tanggung-tanggung, bahkan teknologi Fabrikasi 14nm juga akan digunakan di prosesor kelas dekstop, Core i3, i5, dan i7. Platform 14nm di dekstop bersandi skylake ini telah diresmikan kehadirannya dan perangkatnya dijanjikan akan tersedia pada pertengahan tahun depan.

No comments

Powered by Blogger.